Bunga Anniversary untuk Pasangan Sesuai Usia Pernikahan
Merayakan momen-momen penting dalam kehidupan pernikahan adalah hal yang sangat berarti bagi pasangan. Salah satu cara indah untuk menunjukkan cinta dan penghargaan adalah memberikan bunga setiap tahunnya. Artikel ini akan menjadi panduan tentang bunga anniversary yang cocok untuk Anda berikan kepada pasangan, berdasarkan tahun usia pernikahan.
1 Tahun: Carnation
Carnation atau anyelir menjadi pilihan sempurna untuk merayakan tahun pertama pernikahan Anda. Dengan makna cinta dan kekaguman yang mendalam, bunga cantik ini tidak hanya menjadi simbol awal yang manis dalam perjalanan cinta,, tetapi juga cara indah untuk mengungkapkan rasa syukur dan penghargaan kepada pasangan. Beragam warna cerah yang membawa kebahagiaan, karangan bunga carnation akan menjadi hadiah yang tak terlupakan
2 Tahun: Lily of the Valley
Simbol kebahagiaan dan kesetiaan, Lily of the Valley menjadi representasi yang tepat untuk merayakan perjalanan cinta yang telah mencapai tahun kedua. Bunga ini seolah-olah menjadi saksi bisu pertumbuhan kasih sayang yang semakin kuat. Dengan aroma manisnya dan keindahan bentuknya, Lily of the Valley menyiratkan tentang pertumbuhan kasih sayang yang semakin kuat.
3 Tahun: Sunflower
Tiga tahun bersama adalah momen istimewa yang layak dirayakan dengan sesuatu yang istimewa pula. Bunga matahari, dengan makna kesetiaan dan kekaguman adalah pilihan yang terbaik. Kehadirannya akan mengingatkan pasangan akan kehangatan cinta yang terus tumbuh.
4 Tahun: Hydrangea
Bunga hydrangea menjadi cara yang indah untuk menghadiahkan pasangan di tahun keempat pernikahan. Bunga ini melambangkan tentang makna syukur dan pengertian atas semua momen yang telah dilalui bersama. Dengan simbol yang dimilikinya, dapat mempresentasikan pentingnya saling memahami dan menghargai dalam hubungan suami istri.
5 Tahun: Daisy
Untuk memperingati lima tahun pernikahan, bunga daisy menjadi pilihan yang penuh makna. Dengan keindahannya yang sederhana, daisy melambangkan cinta yang tulus dan abadi. Bunga ini mengingatkan kita bahwa cinta yang sejati tidak perlu rumit, cukup tulus dari hati.
10 Tahun: Daffodil
Momen perayaan satu dekade bersama adalah waktu yang tepat untuk memulai babak baru. Bunga daffodil yang melambangkan kebangkitan dan awal yang segar, menjadi pilihan yang sempurna. Simbol harapan yang terkandung dalam bunga ini sejalan dengan semangat perjalanan baru yang akan Anda mulai.
15 Tahun: Rose
Di antara ribuan bunga yang ada, mawar tetap menjadi pilihan yang istimewa. Bunga ini adalah simbol cinta yang universal, namun juga sangat personal. Setelah 15 tahun bersama, memberikan mawar adalah cara yang indah untuk merayakan perjalanan cinta sepasang suami istri yang tetap tumbuh dan berkembang seiring berjalannya waktu.
20 Tahun: Aster
Bunga aster, dengan keindahannya yang sederhana namun memikat, telah lama menjadi simbol cinta dan kesetiaan. Memilih bunga aster untuk merayakan dua puluh tahun pernikahan adalah sebuah pernyataan yang kuat tentang kekuatan cinta yang tak tergoyahkan.
25 Tahun: Iris
Dengan makna harapan dan kepercayaan yang dimilikinya, bunga iris menjadi pilihan yang sangat tepat untuk merayakan perjalanan pernikahan Anda yang ke-25. Bunga yang indah ini adalah simbol yang pas untuk menghormati ikatan kuat dan harapan yang terus tumbuh.
30 Tahun: Lily
Memperingati tiga puluh tahun pernikahan adalah pilar penting yang layak dirayakan dengan sesuatu yang istimewa. Dengan makna kemurnian dan keanggunan, bunga lily seakan menjadi cerminan dari cinta yang tetap bertahan selama tiga dekade.
40 Tahun: Gladiolus
Empat dekade bukanlah waktu yang singkat. Untuk merayakan perjalanan cinta yang begitu panjang, gladiol adalah pilihan yang terbaik untuk melambangkan kekuatan dan komitmen. Bunga ini seolah mencerminkan atas perjalanan cinta yang penuh lika-liku.
50 Tahun: Violet atau Yellow Rose
Untuk merayakan hari jadi pernikahan ke-50 tahun, pemilihan bunga menjadi hal yang sangat penting karena merupakan pencapaian yang luar biasa. Violet, dengan simbol kesetiaan, merefleksikan komitmen yang tak tergoyahkan dalam pernikahan. Di sisi lain, bunga mawar kuning yang melambangkan persahabatan tulus, mencerminkan ikatan batin yang semakin kuat seiring berjalannya waktu.
Kesimpulan
Memberikan bunga sebagai hadiah untuk merayakan anniversary tidak hanya menunjukkan rasa cinta, tetapi juga menghormati dan menghargai perjalanan yang telah dilalui bersama pasangan. Setiap bunga memiliki makna dan simbolisme yang unik, sehingga membuatnya spesial. Dengan memberikan jenis bunga di atas merupakan pilihan yang ideal untuk merayakan cinta abadi.
Rekomendasi Toko Bunga Terpercaya di Surabaya
Setelah mengetahui rekomendasi bunga anniversary sesuai usia pernikahan, saatnya Anda menemukan toko bunga terpercaya di Herawati Florist. Dengan layanan 24 jam, Same Day Delivery, dan gratis ongkir, kami siap memberikan bunga berkualitas dengan harga terjangkau!
Alamat: Stan A 10, Jl. Kayoon, Embong Kaliasin, Surabaya Pusat, Kota SBY, Jawa Timur 60271
Whatsapp: 0811333352
Email: infoku@herawatifloristsurabaya.com